Pria-ku

on Selasa, November 20, 2012
bismillah,

Rinduku' mamo... :')

apa kabar teman? semoga kamu sehat... *sambil tersenyum manis sama yang lagi baca* :))

seorang pria jika sedang menangis, rasanya aneh. saya yang pernah melihat secara langsung abang saya nangis -waktu dia habis disunat- jadi ikut-ikutan nangis. aneh kenapa ya? mungkin itu pertanyaan yang muncul di benak kamu *kembali tersenyum sama yang lagi baca* :)). hhmm, mungkin anehnya karena ketika seorang anak laki-laki itu beranjak dewasa ada peraturan alam yang dibuat secara kreatif oleh manusia agar mereka tidak boleh menangis. kira-kira bunyinya seperti ini "anak laki-laki itu tidak boleh nangis". kamu pernah dengar itu? *nanya sambil tersenyum manis sama yang lagi baca* :)). eh ternyata, kamu tau gak... peraturan itu sepertinya telah direvisi ulang, soalnya sekarang bocah laki-laki yang masih dibawah umur sepuluh tahun pun sudah dilarang nangis. kata-kata yang biasa keluar dari mulut mama nya atau mungkin dari mulut papanya "eit, anak cowo gak boleh nangis sayang. kan anak cowo tuh harus kuat..."

jadi kasian saya nya :)) kasian sama para pria-pria yang tidak boleh nangis. :D ehmm, sebenarnya siy saya yakin peraturan itu dibuat agar seorang pria BISA lebih tegar dari seorang wanita. yang mana, seorang pria adalah pasangan dari seorang wanita dan seorang wanita adalah pasangan dari seorang pria #yaiyalahh#, sehingga jika suatu saat wanita menangis, ada pundak seorang pria yang mampu dijadikan sandaran. #ecieeee-hanya untuk yang sudah berumah tangga# :p. akan sangat lucu jika seorang wanita yang meminjamkan pundaknya untuk seorang lelaki yang sedang terisak. lucunya mungkin adalah ketika kejadian itu berulang setiap saat. bagaimana menurut kamu? *nanya lagi sambil tersenyum sama yang masih serius baca* :))

sekilas info! ;) Dengan segala kekompleksitasan seorang wanita, mereka hanya membutuhkan seorang pria yang tegas namun berhati lembut. sosok yang disegani sekaligus disayangi. tidak cengeng namun tentunya mampu menangis, menangisi ke-khilafannya. :))

suatu hari, masih tentang pria. ia bersandar santai pada tembok dan mulai bercerita banyak hingga ia bercerita tentang masalah yang ia hadapi, tak kuasa ia menahan air matanya -pastilah ini sebuah masalah serius, pikir saya waktu itu- perlahan namun pasti, suaranya mulai bergetar, ia menangis. menangis tepat dihadapan saya, seketika dada saya terasa sesak dan juga mulai menumpahkan air mata. seorang pria yang sangat saya kenali dan sangat saya sayangi, seorang pria yang membuatnya tak kuasa menahan tangis tatkala menceritakan masalah kondisi ekonomi keluarganya, seorang pria yang pernah berpesan "setiap hari akan ada kejadian baru yang kamu dapatkan, oleh karena itu tulislah setiap kejadian itu".

seorang pria yang sangat saya harapkan menjadi wali saya kelak...


I say this deeply from my heart, "i love u, papa. stop smoking" :') dan insyaAllah saya bakal aktif nge-blog lagi(guna mewujudkan pesan darimu) -ehehehe- karena setiap kejadian pasti ada hikmah dan setiap hikmah mampu memanusiakan seorang manusia.



intine, buat para pria-pria menangislah pada tempatnya....seyababai!:p




note: rinduku' mamo = kangen pake banget! :p